Bekuk Kamboja, Tim Tenis Indonesia Muda Kembali Jumpa Singapura di Laga Final
Singapura, PATRONNEWS.co.id - Tim Tenis Indonesia Muda beregu lolos ke pertandingan terakhir laga final di ASEAN Quadrangular Tennis Turnament Tahun 2025 atau Singapura Invitational Cup setelah mengalahkan Kamboja 5-0 di Kallang Tennis Hub, Singapura, Jumat (31/1/2025)
Sukses Tim Tenis Indonesia diperoleh melalui kemenangan Tegar Abdi Satrio atas Vireak Poev di tunggal putra dengan skor 6-1,6-0.
Pasangan Aldhito Ramadhan Kurniawan/Mazza Hadaduzzikra menyempurnakan kemenangan Tim Tenis Indonesia setelah menaklukan Chanmony Chheang/Rafaelis Dspiegleer di ganda putra, 6-0,63.
Begitu juga di ganda campuran pasangan tim Tenis Indonesia Renaldi Aqila/Kholisa Siti Maisorah mengalahkan pasangan Kamboja, Vireak Poev/Lao Pecreaksmey dengan skor 2-0 (6-0,6-3).Sementara di tunggal putri, petenis Indonesia muda atas nama Mischka Sinclaire Goenadi menang atas Chhinda Som, 7-6(2, 6-1 dan di ganda putri atas nama Anjali Kiran Junarto/Cylova Zuleyka Hukmasabiyya juga memenangkan pertandingan atas Lao Pechreasmey Chhinda Som, 6-1,6-0.
ASEAN Quadrangular Tennis Turnament Tahun 2025 atau Singapura Invitational Cup diikuti 4 negara ASEAN, selain tuan rumah, Singapura dan Indonesia diikuti tim tenis Malaysia dan Kamboja.
Di pertandingan akhir laga final, pada Sabtu (1/2/2025), Tim Tenis Indonesia Muda berjumpa kembali dengan tuan rumah, Singapura yang juga menang atas Malaysia dan Kamboja. (Agusmardi)
Post a Comment