Warga Palembayan Agam Demo Bupati Terkait Penyaluran BLT
LUBUK BASUNG - Sekitar tiga puluhan warga Koto Alam, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, minta bertemu Bupati Indra Catri ke Kantor Bupati di Lubuk Basung Jalan Sudirman, Lubuk Basung, Rabu (20/5/2020)Rombongan itu ingin menemui bupati minta keadilan terhadap Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang sudah diserahkan menurut mereka tidak adil, sikaya dapat bantuan, simiskin tertinggal dalam penyerahan BLT. Tetangga yang lebih mampu dan memiliki ekonomi mampu, dapat bantuan, sedang yang miskin tertinggal, ratap mereka.
Dijelaskan Rego (46), bahwa bersama rombongan datang ke Lubuk Basung menemui Bupati minta penjelasan, kenapa keluarga yang lebih mampu dari mereka dapat BLT.
"Sementara saya tidak diberi, untuk siapa sebenarnya bantuan tersebut untuk si kaya atau untuk keluarga yang kurang mampu," jelas Rego, dikutip topsatu.
Sedang Asmawati (62) menjelaskan, ia bersama rombongan dari Koto Alam menaiki mobil pik up ingin ketemu dengan Bupati. Tapi kalau Bupati Indra Catri tidak ada, ia minta bertemu dengan bawahannya saja yang mengelola bantuan Covid-19.
"Tidak enaknya yang terjadi di lapangan, si penerima BLT terdiri dari orang mampu tersebut sembunyi-sembunyi. Ketika menerima surat panggilan untuk menerima BLT itu, sembunyi-sembunyi , karena takut ketahuan, sementara dia dari keluarga mampu, memiliki mobil, memiliki motor," katanya.
Walinagari Salareh Aia Iron Marya Edi mengaku, keluarga yang belum mendapat BLT tersebut sudah dijelaskan, masih ada bantuan yang akan turun.
Iron Marya Edi mengatakan bantuan yang turun itu bari dari Provinsi Sumatera Barat sebanyak 287 KK, sedang dari Kemensos sebanyak 373 KK miskin, dari Agam dan daeri Desa (Nagari) 237 KK belum turun. Selain bantuan dari Provinsi, sebelumnya dari Dinas Sosial sudah diserahkan kepada KK miskin, mubaligh, garin sebanyak 538 KK kurang mampu.
"Kita menunggu BLT dari Kemensos, sisa KK miskin yang belum kebagian BLT Kemensos. Nantinya baru dibantu BLT Desa (Nagari) sebanyak 237 KK miskin. Kita berharap BLT Kemendes dan BLT Pemda Agam itu cepat turun, apalagi lebaran sudah di ambang pintu," jelas Iron Marya Edi. (*/PN-001)
Post a Comment